Wujudkan Pemilu Damai, Panglima TNI dan Kapolri Gelar Kegiatan Bhakti Sosial dan Bhakti Kesehatan

    Wujudkan Pemilu Damai, Panglima TNI dan Kapolri Gelar Kegiatan Bhakti Sosial dan Bhakti Kesehatan

    JAYAPURA - Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo dan Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto melakukan bhakti sosial dan bhakti kesehatan dalam kunjungan kerja di Jayapura, Papua.

    Dalam bhakti kesehatan yang diselenggarakan, dilakukan pelayanan dokter umum, dokter gigi, spesialis; pelayanan MCU; pemeriksaan laboratorium; dan pembagian kacamata. Semua dilakukan secara gratis bagi masyarakat.

    Kadiv Humas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho memaparkan, bhakti kesehatan ini adalah wujud sinergitas TNI-Polri dalam melayani masyarakat di bidang kesehatan. Terdapat 1.000 orang yang menjadi sasaran pelayanan kesehatan gratis tersebut.

    “Ini upaya dari TNI-Polri untuk lebih dekat dengan masyarakat serta mengajak untuk bersama-sama mewujudkan Pemilu 2024 aman dan damai, ” ungkap Kadiv Humas Polri, Jumat (8/12/23).

    Menurut Kadiv Humas Polri, Panglima TNI dan Kapolri juga membagikan 1.000 paket bantuan  kebutuhan pokok kepada masyarakat. Diharapkan, bantuan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.

    “Bantuan ini diharapkan meringankan beban masyarakat yang membutuhkan di tengah situasi nasional yang saat ini sedang berlangsung, yakni tahapan Pemilu 2024, ” ujar Kadiv Humas.

    Diketahui, Jenderal Agus dan Jenderal Sigit melakukan kunjungan kerja ke Papua. Berbagai kegiatan mulai dari pemberian arahan kepada personel BKO TNI-Polri, bakti sosial, bakti kesehatan, deklarasi pemilu damai, dan pemberian penghargaan kepada personel berprestasi dilakukan hari ini.

    jayapura jayapura
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Polri Mutasi Ratusan Personel, Ada Kapolda...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Keamanan Lingkungan, Bripka M....

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Antisipasi Tindak Pidana, Sat Reskrim Polresta Mataram Rutin Laksanakan KRYD Imbangan Akhir Pekan
    Hangatnya kehadiran polisi Polsek Salawu di tengah-tengah masyarakat
    Bantu Korban Bencana Alam, Ketua PN Batusangkar Liena, S.H., M.Hum Dirikan  Dapur Umum
    Hangatnya kehadiran polisi Polsek Singaparna di tengah-tengah masyarakat
    Polsek Sukaraja Pastikan Warganya Aman dengan Melaksanakan Patroli dan Sambang

    Ikuti Kami